Jakarta - Keinginan ngemil sering timbul di sela-sela jam makan? Anda tidak perlu susah payah menahan saat rasa lapar mendera sebelum makan siang, atau menjelang sore karena ingin menjaga berat badan ideal.
Mengudap makanan sebenarnya bukanlah sesuatu yang dilarang bagi para pelaku diet, asalkan tetap memerhatikan kalori dan manfaatnya bagi tubuh.
Camilan yang sehat, harus bisa menambah asupan energi tapi juga harus rendah kalori. Dua hal ini penting agar tubuh tetap semangat beraktivitas dari siang hingga malam, tanpa menjadi gemuk.
Dikutip dari Becomegorgeous, ini dia beberapa camilan sehat penambah energi yang rendah kalori:
1. Pop Corn
Pop corn merupakan salah satu pilihan camilan sehat yang kaya serat. Camilan yang terbuat dari jagung ini tepat untuk memenuhi hasrat ngemil Anda, tapi ingat untuk tidak berlebihan mengonsumsinya.
Pop corn buatan sendiri biasanya lebih aman dikonsumsi daripada pop corn yang dijual di toko. Namun ingat, hindari penambahan rasa seperti gula, karamel atau garam yang terlalu banyak. Cukup beri sedikit mentega.
2. Yoghurt & Buah Beku
Pilihan camilan sehat lainnya adalah yoghurt dengan campuran buah-buahan beku. Pilih yoghurt tanpa rasa dan pemanis buatan. Jika ingin rasa yang lebih manis, cukup tambahkan satu sendok teh madu.
Selain rasa creamy-nya yang lezat, yoghurt buah juga menghasilkan energi tanpa membuat tubuh gemuk. Kandungan serat dari buah pun bisa membuat perut kenyang lebih lama.
3. Omelet
Omelet telur dengan beberapa potong kentang rebus mengandung karbohidrat dan protein yang mengenyangkan dan kaya energi, namun rendah kalori. Buatlah omelet berisi potongan sayur beku, dan goreng dengan sedikit minyak.
(hst/hst)
Mengudap makanan sebenarnya bukanlah sesuatu yang dilarang bagi para pelaku diet, asalkan tetap memerhatikan kalori dan manfaatnya bagi tubuh.
Camilan yang sehat, harus bisa menambah asupan energi tapi juga harus rendah kalori. Dua hal ini penting agar tubuh tetap semangat beraktivitas dari siang hingga malam, tanpa menjadi gemuk.
Dikutip dari Becomegorgeous, ini dia beberapa camilan sehat penambah energi yang rendah kalori:
1. Pop Corn
Pop corn merupakan salah satu pilihan camilan sehat yang kaya serat. Camilan yang terbuat dari jagung ini tepat untuk memenuhi hasrat ngemil Anda, tapi ingat untuk tidak berlebihan mengonsumsinya.
Pop corn buatan sendiri biasanya lebih aman dikonsumsi daripada pop corn yang dijual di toko. Namun ingat, hindari penambahan rasa seperti gula, karamel atau garam yang terlalu banyak. Cukup beri sedikit mentega.
2. Yoghurt & Buah Beku
Pilihan camilan sehat lainnya adalah yoghurt dengan campuran buah-buahan beku. Pilih yoghurt tanpa rasa dan pemanis buatan. Jika ingin rasa yang lebih manis, cukup tambahkan satu sendok teh madu.
Selain rasa creamy-nya yang lezat, yoghurt buah juga menghasilkan energi tanpa membuat tubuh gemuk. Kandungan serat dari buah pun bisa membuat perut kenyang lebih lama.
3. Omelet
Omelet telur dengan beberapa potong kentang rebus mengandung karbohidrat dan protein yang mengenyangkan dan kaya energi, namun rendah kalori. Buatlah omelet berisi potongan sayur beku, dan goreng dengan sedikit minyak.
(hst/hst)
sumber : http://www.wolipop.com/read/2011/05/13/080413/1638744/849/camilan-penambah-energi-yang-rendah-kalori
0 komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.